Sabtu, 31 Oktober 2009

Sherlock Holmes Kembali Setelah 14 Tahun Menghilang

Jika mengingat nama Sherlock Holmes, maka Anda akan tertuju langsung pada kisah detektif terhebat di dunia. Bahkan, banyak yang mengira jika Sherlock Holmes adalah tokoh nyata yang pernah hidup di dunia pada jaman dahulu. Padahal sebenarnya tokoh tersebut hanyalah fiksi ciptaan Sir Arthur Conan Doyle.

Setelah hilang selama lebih dari 14 tahun, Sherlock Holmes akan segera dirilis dalam versi terbaru ke layar lebar. Kisah terbarunya tersebut merupakan adaptasi dari komik karangan Lionel Wigram yang belum diterbitkan. Dan tidak tanggung-tanggung dua aktor nominator Oscar pun didaulat untuk membintangi film yang digarap oleh mantan suami Madonna, Guy Ritchie ini. Robert Downey Jr. yang pernah meraih nominasi Oscar untuk kategori Best Actor dalam film Chaplin (1992) akan berperan sebagai Sherlock Holmes bersama Jude Law yang juga pernah meraih nominasi Oscar untuk ketegori yang sama dalam Cold Mountain (2003) untuk berperan sebagai John Watson.

Film yang menelan biaya sebesar US$80 juta ini akan mengisahkan tentang Detektif Inggris Sherlock Holmes beserta asistennya John Watson, dalam usahanya untuk menghentikan konspirasi besar untuk menghancurkan Inggris Raya. Kemampuan beladiri pun ditunjukkan untuk menghentikan Lord Blackwood, seorang penjahat yang selalu melakukan pembunuhan secara keji.

Dalam urusan kostum yang dikenakan oleh sang detektif dengan gaya khas menghisap cangklong ini akan ada perubahan yang cukup mencolok. Jangan harap Anda akan melihat Holmes mengenakan jas kulit panjang berwarna coklat seperti yang selalu ditampilkan dalam berbagai film, novel, atau media lainnya. Sang sutradara akan menyuguhkannya dalam suatu yang berbeda. Namun sayang sutradara film yang memulai proses syuting sejak Oktober 2008 di Inggris dan New York ini tidak menyebutkan perubahan apa saja dan alasannya secara spesifik. Jadi untuk menghilangkan rasa penasaran Anda, sepertinya ditunggu saja film yang akan rilis di Amerika akhir tahun ini

Tidak ada komentar:

Posting Komentar